Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Harga, Kualitas Produk dan Citra Merek terhadap Keputusan Pembelian produk UMKM Dodol Tenjo. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh konsumen produk dodol tenjo yang dipasarkan di Kabupaten Tangerang dan berusia minimal 17 tahun. Metode pengambilan data dalam penelitian ini menggunakan teknik accidental Sampling, sehingga diperoleh sampel sebanyak 100 orang. Dalam penelitian ini meliputi Harga, Kualitas Produk, Citra Merek dan Keputusan Pembelian. Metode menggunakan analisis regresi linear berganda sehingga hasil penelitian ini menunjukkan harga tidak berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian. Kulitas produk berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian. Citra merek bepengaruh positif dan siginifikan terhadap keputusan pembelian. Berdasarkan perhitungan Uji F harga, kulitas produk dan citra merek bersama-sama berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian. Saran dalam penelitian ini pelaku UMKM dodol tenjo diharapkan meningkatakan citra merek dapat dilakukan dengan adanya inovasi merek pada produk dodol tenjo, pemberian merek yang unik dan pengembangan merek yang lebih beragam, apabila tercapai akan meningkatkan keputusan pembelian pada konsumen produk dodol tenjo di Kabupaten Tangerang.

PENGARUH HARGA, KUALITAS PRODUK DAN CITRA MEREK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PADA PRODUK UMKM DODOL TENJO