Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh gaya kepemimpinan dan motivasi kerja terhadap kinerja karyawan PT. Sion Textil Jakarta Pusat. Data dikumpulkan melalui penyebaran kuesioner dan dilaksanaka pada 132 karyawan PT. Sion Textil Jakarta Pusat. Data akan dianalisis melalui deskriptif, uji validitas, uji reliabilita, dan regresi linier berganda dengan bantuan SPSS versi 24. Hasil uji F menumjukan bahwa gaya kepemimpinan dan motivasi kerja secara serempak berpengaruh terhadap kinerja karyawan. Gaya kepemimpinan berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan, semakin baik dan sesuai gaya kepemimpinan maka akan meningkatkan kinerja karyawan. Sedangkan motivasi kerja berpengaruh terhadap kinerja karyawan, semakin tinggi motivasi dari karyawan maka akan semakin baik kinerja karyawannya. Nilai koefisien dterminasi (R square) sebesar 0,721 hal ini berarti 72,1% variabel kinerja karyawan dapat dijelaskan oleh variabel-variabel independen. Sedangkan sisanya dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Penelitian merekomendasikan bahwa perusahaan harus memperhatikan dan memantau pekerjaan yang telah diberikan serta terjun langsung kelapangan untuk melakukan pengawasan terhadap karyawananya agar dapat bekerja secra maksimal. Dan memotivasi kerja berpengaruh terhadap kinerja karyawan, maka dari itu perusahaan dapat memperhatikan yang sesuai kebijakan, memberikan penghargaan atas kinerja yang dicapai untuk memberikan motivasi terhadap karyawan sehingga dapat bekerja secara maksimal.

PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PT. SION TEXTIL