Perkembangan berbagai hal sekarang ini memang begitu pesat sehingga dampaknya dapat langsung diterapkan oleh masyarakat baik dampak positif ataupun dampak negatifnya. Salah satu dampak negatif perkembangan zaman yang begitu pesat ini adalah adanya pergeseran pola makan. Dari pola makan yang seimbang dan alami menjadi pola makan yang monoton dan serba instan, sehingga kecenderungan untuk mengonsumsi makanan tidak seimbang, kurang serat, tinggi karbohidrat, tinggi gula, tinggi lemak yang akan mengakibatkan timbulnya gangguan metabolisme tubuh sehingga dapat terkena penyakit seperti hyperlipidemia dan diabetes mellitus (Istiadi & S, 2010).
ANALISIS SERAT PANGAN LARUT AIR, VITAMIN C DAN UJI DAYA TERIMA TEH FENUROS DENGAN KOMPOSISI BIJI FENUGREEK (TRIGONELLA FOENUM-GRAECUM L.) DAN BUNGA ROSELLA (HIBISCUS SABDARIFFA) SEBAGAI PRODUK PANGAN ALTERNATIF UNTUK PENDERITA DIABETES MELLITUS TIPE-2