Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh Brand Image, Word Of Mouth dan Harga terhadap Purchase Intention pada kosmetik Maybelline di wilayah Jakarta Barat. Populasinya adalah penduduk wanita kota Jakarta Barat yang pernah menggunakan dan mengetahui kosmetik Maybelline. Sampel yang digunakan berjumlah 100 orang responden. Analisis data yang digunakan adalah Regresi Linear Berganda dengan Purchase Intention sebagai variabel dependen, Brand Image, Word Of Mouth dan Harga sebagai variabel independen. Dengan hasil penelitian Brand Image tidak pengaruh signifikan terhadap Purchase Intention, Word Of Mouth berpengaruh positif dan signifikan terhadap Purchase Intention, kemudian Harga berpengaruh positif dan signifikan terhadap Purchase Intention.
PENGARUH BRAND IMAGE WORD OF MOUTH DAN HARGA TERHADAP PURCHASE INTENTION PADA KOSMETIK MAYBELLINE