Latar Belakang: Rumah sakit merupakan salah satu sarana pelayanan kesehatan masyarakat yang bertujuan untuk membantu pencapaian peningkatan kesehatan masyarakat. Penyelenggaraan makanan dirumah sakit, seringkali menjadi sorotan banyak pihak, khususnya yang berkaitan dengan kepuasan pasien. Penyediaan makanan dengan kualitas yang baik serta pelayanan yang layak merupakan langkah dalam mencapai kepuasan pasien. Tujuan: Mengetahui hubungan kualitas menu dan daya terima makanan dengan tingkat kepuasan pasien di Rumah Sakit Jantung dan Pembuluh Darah Harapan Kita Jakarta. Metode: Penelitian ini menggunakan desain Cross Sectional Study dengan teknik total sampling didapatkan 45 responden. Menggunakan uji Chi-Square untuk mengetahui hubungan kualitas menu dan daya terima makanan dengan tingkat kepuasan pasien. Hasil: Terdapat hubungan yang bermakna antara variasi menu dengan kepuasan pasien (p=0,000 ; p<0,05), terdapat hubungan yang bermakna antara penampilan makanan dengan kepuasan pasien (p=0,000; p<0,05), terdapat hubungan yang bermakna antara daya terima makanan dengan tingkat kepuasan pasien (p= 0,008;p< 0,05) Kesimpulan: Terdapat hubungan yang bermakna antara kualitas menu dan daya terima makanan dengan kepuasan pasien di rumah sakit Jantung dan Pembuluh Darah Harapan Kita Jakarta.
ANALISA KUALITAS MENU DAN DAYA TERIMA MAKANAN DENGAN TINGKAT KEPUASAN PASIEN DI RUMAH SAKIT JANTUNG DAN PEMBULUH DARAH HARAPAN KITA JAKARTA