Kurniawan, Pengaruh Manajemen Laba Terhadap Return Saham Pada Perusahaan-perusahaan Food And Beverages yang Go Public di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2007 sampai dengan 2009. (dibimbing oleh Sri Handayani) Penelitian ini bertujuan untuk mencari Pengaruh kuantitatif antara variabel manajemen laba sebagai variabel independen terhadap returnsaham sebagai variabel dependen. Penelitian ini dilakukan berdasarkan data yang diperoleh dari Bursa Efek Indonesia dengan periode selama 3 tahun (2007-2009) dan data tersebut diolah dengan bantuan komputer. Pengukuran menggunakan metode analisis data menggunakan uji analisis sederhana yang terdiri dari: uji asumsi klasik, uji hipotesis, uji F. Uji normalitas menunjukkan data dikatakan berdistribusi secara normal. Uji autokorelasi menunjukkan bebas dari autokorelasi dari model regresi sederhana. Uji heterokedastisitas menunjukkan tidak terjadi heterokedastisitas pada model regresi sederhana. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa model regresi ini terbebas dari asumsi klasik. Penelitian menyimpulkan bahwa seluruh perusahaan yang diuji terbukti melakukan praktek manajemen laba dengan menurunkan nilai laba dan manajemen laba berpengaruh secara negatif atau berbanding terbalik terhadap returnsaham tetapi tidak secara signifikan berpengaruh.

PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP RETURN SAHAM PERUSAHAAN FOOD AND BEVERAGESYANG GO PUBLICDI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE TAHUN 2007 SAMPAI DENGAN 2009

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *