Musculoskeletal Disorders merupakan keluhan pada bagian-bagian otot skeletal yang dirasakan seseorang mulai dari keluhan sangat ringan sampai sangat sakit. Terjadinya keuhan Musculoskeletal Disorders dapat dipengaruhi oleh faktor pekerjaan diantaranya adalah aktivitas kerja yang terjadi secara berulang-ulang dan dalam waktu yang lama. Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat tingkat resiko Musculoskeletal Disorders berdasarkan faktor pekerjaan dangan menggunakan metode REBA pada karyawan PT.Bca Finance tahun 2016 Jenis penelitian ini bersifat deskritif analitik, dengan metode cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah karyawan PT.Bca Finance divisi Legal dan Collection yang berjumlah 90 orang dan diambil sampel sebanyak 30 orang . Dari 30 orang yang diteliti dengan menggunakan metode REBA, didapatkan hasil pengukuran REBA : sebanyak 18 orang (60%) memiliki resiko sedang, 10 orang (33%) memiliki resiko tinggi, dan sebanyak 2 orang (7%) memiliki resiko rendah. Faktor pekerjaan yang ada pada karyawan PT.Bca Finance dapat menimbulkan resiko terjadinya Musculoskeletal Disorders bagi pekerja. Dan dari tingkat resiko yang diperoleh melalui metode REBA maka diperlukan adanya tindakan agar tidak mengakibatkan resiko yang lebih parah terhadap pekerja.
GAMBARAN TINGKAT RESIKO MUSCULOSKELETAL DISORDERS (MSDS) BERDASARKAN FAKTOR PEKERJAAN DENGAN METODE REBA PADA PEKERJA DI PT.BCA FINANCE TAHUN 2016